Rabu, 21 September 2011

Tiur

Dia si masa lalu datang lagi
Tidak berubah sama sekali
Tetap menawan dengan wujudnya
Berbeda dengan aku
TErtelan gaya kosmopolitan
Berpendar kelam dengan angan-angan
Dia si masa lalu tau aku berubah menjadi liar
Tetapi satu yang dia tidak tau
Aku masih menyimpan cinta untuknya...

"kamu berubah ti, ga kaya dulu"
Aku menghirup dalam rokok ditanganku "kamu memang maunya aku gimana?. Jangankan 5 tahun hitungan detikpun orang bisa berubah"
Aku lalu mematikan rokokku. Sempat beberapa detik aku memberanikan diri memandang pria yang duduk didepanku.
Dia memang belum berubah, masih tampan dengan kesederhanaanya.
Banu yang aku kenal memang sepeti itu, tidak perlu dia menampilkan terlalu terang. Sosoknya sudah sangat menarik.
Tetapi satu yang aku benci, dia terlalu lemah dengan kebaikannya. Banyak kesalahan yang dia timbulkan karena terlalu naif dengan wanita. Padahal wanita bisa saja berbahaya jika dia tidak bertindak sedikit keras.
Walaupun begitu, tetap saja aku takut. Takut perasaanku kembali ada untuk dia, dan memori 5 tahun lalu kembali nyata dipikiranku.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar